Minggu, 21 Februari 2016
Home »
» Inggris Dituduh Mencuri Hujan Siprus
Inggris Dituduh Mencuri Hujan Siprus
Angkatan udara Inggris (RAF) dituduh oleh pemerintah Siprus melakukan rekayasa cuaca, yang memungkinkan pesawat tempur Tornado dan Typhoon bisa melakukan misi pemboman ke Suriah dan Irak dalam cuaca yang cerah.
Ramalan cuaca Siprus baru-baru ini memprakirakan hujan lebat akan mengguyur wilayahnya, namun yang terjadi Siprus tetap mengalami cuaca kering, bahkan ekstra kering yang melanda kepulauan Mediterania di Siprus.
Inggris dituduh melakukan rekayasa ‘cloud-seeding’ yakni teknik menggunakan bahan kimia untuk mengalihkan awan hujan. Tuduhan yang menurut media Inggris ‘aneh’ muncul setelah ramalan cuaca memprakiraan siprus akan mengalami hujan lebat lokal pada awal Februari namun ternyata cuaca tetap kering.
Menteri Pertanian Siprus Nicos Kouyialis saat ini memerintahkan penyelidikan resmi untuk mengetahui kebenarannya. Nicos Kouyialis menyatakan kepada komite parlemen Siprus,”Tindakan tersebut bisa mengubah iklim Siprus karena dapat mengubah atmosfer bumi, dan zat kimia yang ditaburkan di udara berpotensi mengubah kemampuan atmosfer untuk menghasilkan hujan “.
Kementerian Pertahanan Inggris membantah tuduhan tersebut, dan menyatakan klaim dari Siprus tersebut tidak benar.
Related Posts:
F-20: Canggih, Tangguh, Murah, Tapi Ketendang F-16 F-20 adalah pesawat tempur buatan Northrop. Sebelumnya pesawat ini diberi nama adalah F-5G yang menunjukkan bahwa dia adalah pengembangan pesawat bermesin tunggal F-5 yang cukup laris di pasar. F-20 memiliki daya mesin… Read More
5 Pesawat Terbaik yang Pernah Dimiliki Angkatan Udara Indonesia Setelah Jepang menyerah dan Perang Dunia II berakhir Indonesia kemudian memproklamasikan kemerdekaannya. Setelah itu Indonesia muda bergerak cepat membangun pertahanan. Termasuk kekuatan udara dibentuk dengan menganda… Read More
Kebodohan CIA Jadi Awal Iran Bisa Kembangkan Nuklir Dari mana Iran bisa mendapatkan teknologi nuklir? Sebuah teknologi paling rumit yang ada di dunia. Hampir semua negara yang memiliki teknologi ini selalu menggunakan bocoran atau mendapat cetak biru dari negara lain. … Read More
Sketsa Leonardo da Vinci Jadi Induk Seluruh Kapal Selam Kapal selam telah mengalami evolusi panjang hingga akhirnya muncul sangat modern seperti sekarang ini. Dan dari sketsa Leonardo da Vinci teknologi mengagumkan ini berawal. Da Vinci membuat sketsa kapal selam primitif s… Read More
2016 akan Jadi Tahun Moncer Bagi Sukhoi Tahun saat ini tampaknya akan menjadi salah satu tahun penting bagi jet tempur Sukhoi dan pembom Rusia di pasar senjata global. Sejumlah sumber militer-diplomatik tingkat tinggi mengatakan pada Singapore Airshow 2016, … Read More
0 komentar:
Posting Komentar