Night Diamond Slide Glow

Minggu, 21 Februari 2016

Indonesia Produksi Komponen Pesawat Su-35


Indonesia dalam proses pembelian sekitar 10 pesawat tempur Sukhoi Su-35 Rusia. Selain itu, perusahaan Indonesia juga mendapatkan kontrak untuk memproduksi beberapa komponen jet tempur Su-35.

Dua sumber terkait pembelian pesawat tempur canggih ini mengatakan, kontrak jual beli ditandatangani sebulan lagi. Kedua sumber berbicara di sela-sela Singapore Airshow, Jumat (19/2/2016).

Ke-10 jet tempur Su-35 Rusia akan menggantikan pesawat tempur F-5 TNI AU. Pejabat United Aircraft Corporation, yang memproduksi Su-35, menolak berkomentar di Singapore Airshow. Juru bicara Angkatan Udara Indonesia juga menolak mengomentari kesepakatan antara Kementerian Pertahanan Indonesia dan Kementerian Pertahanan Rusia.

Sebelum Indonesia memilih pesawat tempur Rusia, perusahaan Barat termasuk konsorsium Eurofighter Eropa, Lockheed Martin, Saab dan Dassault, juga melakukan pembicaraan dengan otoritas terkait di Jakarta soal kemungkinan penjualan pesawat tempur mereka.

Rusia menempatkan Indonesia di urutan kedua sebagai pasar ekspor pesawat tempur SU-35 dengan pembelian 10 pesawat jet tempur Su-35 itu. China di urutan pertama dengan membeli 24 pesawat tempur Rusia senilai USD 2 miliar pada November 2015.

Sumber: jejaktapak.com

Related Posts:

  • T-50: Belum Produksi Karena Satu Masalah United Aircraft Corporation (UAC) mengharapkan untuk menandatangani kontrak dengan Angkatan Aerospace Rusia untuk memulai produksi serial dari T-50 pada musim gugur tahun ini dan pengiriman pesawat tempur siluman baru a… Read More
  • Genjata Senjata Kembali Gagal, Perancis Salahkan Suriah Presiden Prancis Francois Hollande menyalahkan pemerintah Suriah atas kegagalan gencatan senjata, yang diprakarsai Amerika Serikat dan Rusia. Hollande mendesak para pendukung internasional Presiden Bashar al-Assad unt… Read More
  • Iran Pamer Rudal Penghancur Zionis Iran menegaskan telah memiliki sebuah rudal yang mampu menghantam Isael. Pekan lalu, militer Iran melakukan parade melalui ibukota Teheran, menampilkan berbagai macam tank, pesawat tempur, dan rudal. Brigadir Jendera… Read More
  • Senjata Karya "Gunslinger" Rusia Pada tanggal 19 September, Rusia merayakan salah satu hari libur terbarunya yang disebut sebagai Hari Gunslinger. Liburan ini untuk menghormati semua orang yang bekerja di industri senjata dan pertahanan. Dan berikut… Read More
  • USS Gerald R. Ford Hadapi Masalah Serius "Perbaikan diperkirakan membutuhkan biaya sekitar US$37 juta atau sekitar Rp485 miliar  dan sementara pengiriman kapal ke laut kemungkinan ditunda sampai sekitar Maret 2017." Selama setahun lebih, Angkatan Laut AS … Read More

0 komentar:

Posting Komentar